Awalnya aku membuat sinopsis A New Leaf ini sendiri. Tapi berhubung ada Blog lainnya yang juga membuat sinopsis ini, jadi kami memutuskan untuk membuatnya bersama. Sinopsis ini di buat Trio, antara Mbak Puji, aku dan Mbak Ayu. Untuk episode pertama ada di dua blog, Blog ku dan Blognya Mbak Puji.
Kenapa ada di dua Blog?
Karena, awalnya kami tidak tahu kalau akan membuatnya bersama.
Bagaimana pembagian pembuatan sinopsisnya?
Ya, seperti yang sudah diketahui, kalau awalnya episode pertama ada di dua Blog, Blogku dan Blognya Mbak Puji, episode 2 aku yang buat, episode 3 oleh Mbak Ayu, episode 4 oleh Mbak Puji, episode 5 kembali aku yang buat dan begitu seterusnya.
Apakah pembagian itu adil?
Ya adil dong, karena kami cinta keadilan. Hhee.. Dan juga karena drama ini direncanakan tayang 18 episode. Jadi pas kan, masing-masing menulis 6 sinopsis.
Bagaimana kalau tayangnya ditambah atau dikurangi, apakah masih adil?
Jika drama A New Leaf ini ditambah atau dikurangi tayangnya, itu bukanlah wewenang kami bertiga. Tapi tetap seperti kesepakan pembagian diawal. Sudah tahu kan kalau tidak ada kerja sama tanpa kesepakatan?
Bagaimana, apakah masih ada yang ditanyakan?